Fakta Dibalik Jam Tangan Yang Belum Diketahui Oleh Publik

Wednesday, October 04, 2017
fakta dibalik jam tangan

Saat ini Jam Tangan telah mengalami perubahan trend dari waktu ke waktu mulai dari bentuk desain, jenis, dan fungsi pemakaiannya, bahkan harga jam tangan sekarang telah menyamai dengan sebuah kendaraan mewah seperti lamborghini

Baca Juga : Chopard 210, Jam Tangan Mewah Bermandikan Permata

Tak heran jam tangan digunakan tidak hanya untuk membantu penggunanya untuk melihat waktu saja, akan tetapi telah menjadi indikator penting dalam gaya hidup seseorang dan menjadi kebanggaan seseorang dalam bangga menggunakan jam tangan original sehingga menaikan status penggunanya di mata orang lain.

Faktanya bahwa jam tangan yang sekarang digunakan tidak akan muncul apabila jika bukan karena penemuan-penemuan terdahulunya. Maka untuk memuaskan rasa penasaran bagaimana perjalanan dari sebuah jam tangan dari waktu ke waktu, berikut mengenai Fakta dibalik Jam Tangan selama bertahun tahun yang dikutip langsung dari Engineering and Technology Magazine.

1. Munculnya Jam Tangan Saku (Tahun 1670)

munculnya jam tangan saku atau pocket tahun 1670

Jam Tangan Saku atau dalam bahasa populernya di inggris yaitu Watch Pockets diperkenalkan pertama kali oleh Raja Charless II di tahun 1670 dan menjadi jam tangan yang cukup digandrungi pada masanya, terutama oleh para pria. Meski trend jam tangan saku ini trend berabad abad yang lalu, akan tetapi  saat ini Pocket Watch dan Waiscoat baru-baru ini kembali memperkenalkan dan memproduksi jam tangan unik ini.

2. Jam Tangan Dengan Fitur Alarm (Tahun 1908)

jam tangan dengan fitur alarm

Jam tangan dengan fitur alarm ini pertama muncul pada tahun 1908 oleh Eterna Co. di Swiss, akan tetapi baru diproduksi pada awal tahun 1914. Selain itu Eterna Co. juga meciptakan fitur-fitur canggih lainnya pada masanya seperti pergerakan jam tangan secara otomatis tahun 1948 dan lebih dikenal dengan fitur Eterna Matic Techology.


3. Jam Yang Digunakan Pada Tangan Pertama Kali (Tahun 1900)

jam pada tangan
Di masa perang dunia pertama, angkatan udara menjadi tonggak utama yang mempopulerkan jam yang digunakan pada tangan. Berbekal pengalaman mengenai permasalahan para pilot kepada Louis Cartier dimana penggunaan Pocket Watch sangat mengganggu pada saat mereka menerbangkan pesawat. Lous pun menemukan solusi dengan dengan mengaitkan jam tangan pocket tersebut pada tali kecil sebagai pengait untuk dipasangkan pada tangan.


4. Penemuan Jam Tangan Anti Air Pertama (Tahun 1954)

jam tangan anti air pertama di dunia
Penemuan Jam Tangan anti air pertama di dunia yaitu diperkenalkan pada tahun 1945 dalam film dokumenter yang berjudul "The Silent World" dan ditemukan oleh Jacques Costeau dengan warna metalik yang stylish dan memiliki warna metalik.





5. Jam Tangan Dengan Pergerakan Otomatis (Tahun 1923)

jam tangan otomatis pertama di dunia

Jam Tangan jenis ini diperkenalkan pertama kali oleh John Harwood pada tahun 1923 dan merupakan seorang pengrajin. Pertama kali diproduksi secara massal tahun 1929 dan jam tangan dengan jenis ini hanya diproduksi dengan jangka waktu yang singkat dan berhenti melakukan produksi dikarenakan kesulitan pada manufakturnya.


6. Diandalkan Saat Perang Dunia Pertama (Abad ke 20)

jam tangan diandalkan pada masa perang dunia pertama

Saat perang dunia pertama berkecamuk, beberapa pengrajin menggunakan chronograph pada jam tangan yang didesainnya dengan tujuan agar tahan terhadap proyektil pada saat digunakan oleh tentara sekutu saat berperang dengan pihak musuh, sehingga jam tangan model ini cukup diandalkan pada masa tersebut.


7. Munculnya Konsep Jam Digital dengan Desain Unik dan Futuristik

munculnya desain jam tangan unik dan futuristik pertama di dunia

Konsep jam tangan ini muncul pertama kali dalam serial film sci-fi dengan judul "2001 : A Space Odyssey" yang didesain oleh Hamilton Watch. Diluncurkan pada tahun 1972, jam tangan ini menjadi jam tangan yang sangat mahal di masanya dengan harga sebesar $2.100 USD.




8. Jam Paling Fenomenal

jam paling fenomenal di masanya
Pada tahun 1989, dalam rangka merayakan hari jadi sang pemilik brand yang ke-150 tahun, Patek Phillipe menciptakan pocket watch dengan tingkat komplikasi sangat tinggi yang membutuhkan waktu 9 tahun untuk dibuat. Patek Phillipe 89 yang terbuat dari emas 18 karat hanya diproduksi sebanyak 4 buah. Tiga di antaranya terbuat dari jenis emas yang berbeda-beda dan satu di antaranya terbuat dari platinum. Jam ini merupakan salah satu jam paling mahal di dunia, dengan kisaran harga USD 5.12 milyar sampai dengan USD 6 milyar.

Dengan berbagai fakta diatas maka jam tangan dengan jenis dan desain saat ini muncul seiring dengan perkembangan zaman yang maju, membuat para pecinta jam menjadi selalu tertarik dan bangga menggunakan jam tangan original .

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔